-->

Resep Cara Membuat Roti Goreng Isi

Resep cara membuat roti goreng isi yang renyah. Banyak sekali jenis roti yang bisa anda beli di toko ataupun swalayan, tapi tahukah anda bahwa roti bisa dibuat dengan cara digoreng. Selain renyah dan tidak kalah nikmatnya dengan roti lainnya, roti goreng ini juga bisa diolah dengan beraneka rasa sesuai selera yang diinginkan. Mau tau resep dan cara membuat roti goreng isi yang lezat? Ikuti caranya berikut ini.

Bahan Bahan Roti Goreng Isi

150 gram tepung terigu
5 gram ragi instan
½ sdt baking powder
1 sdm margarin
1 butir telur, kocok lepas
1 sdm susu bubuk
½ sdt garam
2 sdm gula pasir
50 ml air es
minyak untuk menggoreng

Bahan Sebagai Pelapis Roti

1 putih telur
100 gram tepung panir

Untuk Bahan isi Roti

50 ml susu cair
25 gram keju parut


roti-goreng-isi-daging

Cara Membuat Roti Goreng Isi

  • Campurkan susu cair dan keju parut lalu panaskan hingga keju larut, angkat dan sisihkan untuk adonan isi.
  • Campur tepung terigu, ragi instan dan baking powder, aduk rata.
  • Masukkan margarin dan kocokan telur, aduk rata. Tambahkan susu bubuk, garam dan gula pasir uleni sambil tuang air es sedikit demi sedikit hingga adonan licin dan kalis.
  • Bulatkan adonan dan letakkan di tengah wadah, tutupi dengan serbet yang lembab dan biarkan di ruang yang hangat selama 30 menit.
  • Pukul-pukul adonan supaya kempis, potong-potong dan timbang berat 25 gram.
  • Pipihkan lalu beri isi dan bulatkan, diamkan selama 20 menit.
  • Celup ke dalam putih telur lalu gulingkan di tepung panir. 
  • Goreng dalam minyak yang telah dipanaskan dengan api sedang hingga matang.
  • Angkat lalu tiriskan dan roti siap disajikan.

Tips Tambahan Untuk Daging Isi

  1. Bawang merah dan bawang putih, diiris kemudian tumis.
  2. Lalu anda masukkan daging sapi bisa juga dengan daging ayam bersama bumbu seperti lada, garam, penyedap rasa, kecap manis, irisan bawang daun, sedikit air.
  3. Biarkan dingin dan gunakan sebagai bahan isi roti.

Berlangganan update artikel terbaru via email:

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel