-->

Resep Tahu dan Tempe Bacem

Resep Tahu dan Tempe Bacem. Apa kabar sahabat? Pada kesempatan ini saya ingin berbagi resep hemat cara membuat tempe dan tahu bacem. Masih edisi masakan tradisional tetapi yang tidak kalah nikmat dan lezatnya untuk disajikan bagi keluarga tercinta anda dirumah.

Bukan saja enak disajikan pada saat makan bersama, akan tetapi masakan tempe dan tahu bacem ini juga merupakan makanan yang penuh protein dan vitamin yang bergizi. Tentunya masakan ini selain hemat juga sehat.

Bahan-bahan/ bumbu

1papan tempe
8 buah tahu putih
400 ml air putih
200 ml air kelapa
200 gram gula merah, iris
5 butir bawang merah, iris tipis
3 siung bawang putih, iris tipis
1 mata asam jawa
1 lembar daun salam
1 batang serai, memarkan
3 cm lengkuas
Garam secukupnya
Minyak untuk menggoreng


Cara Membuat Tahu dan Tempe Bacem

  • Didihkan air kelapa, gula merah, bawang merah, bawang putih, asam jawa, daun salam, serai, lengkuas, dan garam
  • Masukan Tempe dan tahu.
  • Masak dengan api kecil sampai bumbu meresap. Angkat.
  • Goreng dengan minyak panas sampai agak cokelat. Angkat.

Catatan: Menggoreng tempe dan tahu bacem tidak boleh lama, sebab kangdungan gulannya bisa menyebabkan hangus.


Resep diatas untuk 4 orang

Selamat mencoba. Semoga resep tempe dan tahu bacem ini disukai keluarga serta dapat dijadikan salah satu resep masakan anda. Jangan lupa baca juga resep hemat lainnya seperti Resep Perkedel Tahu Isi.

Berlangganan update artikel terbaru via email:

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel