-->

Resep Soto Ayam Bandung

Resep Soto Ayam Bandung. Jika anda suka pergi ke kota Bandung tentu saja tidak asing lagi dengan masakan soto ayam khas kota kembang ini. Soto ayam bandung memang dikenal memiliki rasa dan aroma yang khas, dimana para penggemarnya banyak yang ketagihan untuk mengajak keluarganya makan di sana.

Namun kalau anda belum sempat kesana, jangan khawatir saya ingin berbagi resep dan cara membuat soto ayam bandung. Penasaran ingin mencicipi rasanya seperti gimana? Silahkan anda baca resep dan cara membuat masakan soto ayam bandung berikut ini.

Bahan-bahan/ bumbu

200 gr daging ayam
500 gr lobak (kupas, dipotong tipis, dan rebus setengah matang,tiriskan)
1 batang serai, digeprek
2 helai daun salam
1 sdt garam
½ sdt merica
½ sdt bumbu penyedap
800 ml air
1 buah jeruk nipis
1 sdm minyak goreng

Bahan Bumbu Irisan

2 batang daun bawang
3 batang daun seledri
1 buah tomat
1 cm lengkuas

Bahan Bumbu Halus

4 butir bawang merah
3 siung bawang putih
1 cm jahe


Soto Ayam Bandung


Cara Membuat Soto Ayam Bandung


  • Persiapan anda panaskan air hingga mendidih, dan masukkan daging ayam.
  • Lalu anda rebus dengan daun salam hingga warna daging berubah serta mengeluarkan kaldu, angkat daging ayam kemudian anda suwir-suwir.
  • Berikutnya panaskan minyak, lalu  anda tumis bumbu halus juga serai hingga beraroma harum.
  • Selajutnya anda angkat dan masukkan ke dalam air rebusan bersama suwiran daging ayam tadi.
  • Jangan lupa masukkan bumbu iris, lalu anda rebus sampai semuanya matang hingga tercium aroma masakannya yang semakin harum.
  • Setelah matang lalu angkat, dan masukkan lobak. Sajikan.
  • Penting! Sebagai tips tambahan, sebaiknya lakukan pemisahan pada saat perebusan untuk lobak, hal itu dimaksudkan sebagai cara untuk menghilangkan bau yang kurang sedap.

Berlangganan update artikel terbaru via email:

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel